Cara Membuat Link Undangan Grup di WhatsApp

Cara Membuat Link Undangan Grup di WhatsApp

Cara Membuat Link Undangan Grup di WhatsApp - Dalam kurun waktu 10 tahun terakhir, WhatsApp menjadi salah satu aplikasi yang paling populer digunakan. Fakta tersebut dapat kita buktikan dengan mengacu pada total download di Google Play Store atau App Store.

Ada banyak alasan mengapa aplikasi ini begitu populer, salah satunya karena berbagai macam fitur unggulan yang disediakan. Contohnya saja seperti grup untuk menampung beberapa pengguna sekaligus.

Nah grup sangat berkaitan dengan yang namanya anggota. Admin dapat leluasa menambahkan anggota baru secara manual atau dengan invite link.

Apa itu Invite Link?

Invite link biasa juga disebut dengan link undangan yang merupakan tautan yang berguna untuk menambahkan anggota secara otomatis. Jadi admin tidak perlu lagi menyimpan nomor hanya untuk menambahkan anggota.

Anda hanya perlu membagikan link yang telah disediakan. Setelah itu, pengguna yang mengklik link akan langsung bergabung dengan grup.

Lalu bagaimana cara membuat dan mendapatkan link tersebut? Anda membaca artikel yang tepat. Untuk lebih jelasnya, silahkan baca sampai habis.

Cara Membuat Link Undangan Grup di WhatsApp

  • Buka aplikasi WHATSAPP
  • Pilih grup terkait
  • Pilih ikon titik tiga
  • Pilih INFO GRUP

  • Cara Membuat Link Undangan Grup di WhatsApp

  • Pada bagian bawah, pilih UNDANG VIA TAUTAN

  • Cara Membuat Link Undangan Grup di WhatsApp

  • Pilih SALIN TAUTAN

  • Cara Membuat Link Undangan Grup di WhatsApp

  • Selesai.

Selain link undangan di atas, Anda juga bisa menggunakan barcode dengan memilih KODE QR. Namun cara kerjanya berbeda ya, pengguna lain wajib scan barcode untuk bergabung.

Penutup

Mungkin ada yang bertanya, bagaimana cara menonaktifkan tautan yang telah dibuat sebelumnya? Caranya cukup mudah, yaitu dengan memilih SETEL ULANG TAUTAN > SETEL ULANG TAUTAN > OKE.

Setelah itu, tautan sebelumnya akan otomatis nonaktif dan tidak bisa digunakan. Sebagai gantinya, silahkan menyalin tautan baru yang diberikan untuk mengundang pengguna secara otomatis.

Cukup sekian artikel tentang Cara Membuat Link Undangan Grup di WhatsApp ini, Terima kasih.

Suka menulis berita yang berhubungan dengan dunia teknologi khususnya Blog, Aplikasi, Provider, Smartphone, dan Desktop

Posting Komentar

Chat via WhatsApp