Cara Mengubah Default Browser di HP Xiaomi

Cara Mengubah Default Browser di HP Xiaomi

Cara Mengubah Default Browser di HP Xiaomi - Beberapa tahun terakhir, Xiaomi menjadi merek smartphone yang sangat populer di Indonesia. Dengan sistem yang bernama MIUI, Xiaomi berhasil mengambil hati pengguna dengan berbagai macam fitur yang disediakan.

Salah satu fitur tersebut adalah browser. Sama seperti merek lainnya, developer telah mengatur aplikasi-aplikasi yang dijadikan sebagai bawaan. Khusus untuk Xiaomi, yang dijadikan sebagai bawaan perangkat yaitu Mi Browser.

Tapi yang menjadi masalah adalah, tidak semua pengguna menyukai aplikasi bawaan tersebut dan lebih memilih aplikasi klasik layaknya Chrome, Mozilla, Opera, atau bahkan Via. Ada banyak alasan mengapa pengguna lebih memilih aplikasi tadi, selain karena terbiasa, fitur yang tersedia juga jauh lebih lengkap.

Cara Mengubah Default Browser di HP Xiaomi

MIUI bisa dikatakan sangat sistematis dengan update yang selalu dilakukan. Nah untuk mengganti aplikasi browser, ketahui terlebih dahulu versi MIUI yang digunakan.

MIUI adalah kependekan dari Mobile Internet User Interface yang berguna untuk mengatur antarmuka dari perangkat Android (dalam hal ini Xiaomi dan Redmi). Redmi juga menggunakan MIUI untuk menjalankan antarmuka perangkat.

MIUI Versi Baru

  • Buka menu PENGATURAN
  • Cari APLIKASI
  • Masuk ke KELOLA APLIKASI
  • Pilih ikon titik tiga di bagian atas kanan
  • Pilih APLIKASI AWAL
  • Tentukan browser yang ingin dijadikan bawaan
  • Selesai.

Adapun cara di atas berlaku untuk perangkat yang telah mendukung MIUI 11, 12, dan seterusnya. Di bawah itu, silahkan mengupgrade MIUI perangkat terlebih dahulu.

MIUI Versi Lawas

  • Buka menu PENGATURAN
  • Pilih APLIKASI TERINSTAL
  • Pilih DEFAULT
  • Pilih BROWSER
  • Tentukan browser yang ingin dijadikan bawaan
  • Selesai.

Untuk menggunakan browser tertentu di ponsel, pastikan aplikasi terkait telah terinstal terlebih dahulu. Setelah itu, Anda hanya perlu mengganti Mi Browser dengan aplikasi pilihan.

Penutup

Mengganti peramban di perangkat Xiaomi tidak bersifat permanen ya guys. Kamu tetap bisa mengganti jika nantinya bosan dengan yang digunakan saat ini.

Oh iya, artikel ini merupakan seri keempat yang membahas tentang default browser. Dapatkan informasi terkait dengan membuka halaman berikut:

Cukup sekian artikel tentang Cara Mengubah Default Browser di HP Xiaomi ini, Terima kasih.

Suka menulis berita yang berhubungan dengan dunia teknologi khususnya Blog, Aplikasi, Provider, Smartphone, dan Desktop

Posting Komentar

Chat via WhatsApp